Kupas Tuntas!!! Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami

Jerawat bisa menjadi hal yang menyakitkan dan memalukan, bekas jerawat itu meninggalkan bekas yang sangat tidak menyenangkan. Sebagian besar bekas jerawat akan memudar sendiri setelah beberapa bulan. Namun ada beberapa hal yang bisa anda lakukan untuk membantu mempercepat proses pemudaran bekas tersebut. Namun anda harus ingat, produk apapun yang anda gunakan, tidak akan membuat bekas jerawat hilang seketika dalam satu malam. Namun produk-produk tersebut setidaknya bisa membantu mempercepat proses pemudarannya. Hal yang paling penting adalah menemukan metode yang cocok dengan kulit anda, sehingga kulit anda tidak menjadi rusak. Ada tiga metode untuk menghilangkan jerawat, pertama adalah metode alami atau dengan menggunakan obat herbal, kedua adalah metode dengan menggunakan produk kecantikan, dan yang terakhir adalah dengan metode medis atau dengan bantuan dokter kecantikan. Berikut ini adalah 9 cara menghilangkan bekas jerawat secara alami.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Alami


  1. Lemon

    Sebenarnya tidak hanya bekas jerawat, tetapi bekas luka lainnya juga bisa dihilangkan dengan menggunakan air perasan lemon. Tahukah anda jika lemon merupakan pemutih kulit alami? Vitamin C yang terdapat dalam lemon berguna dalam membantu meregenerasi kolagen. Dilansir dari laman mirror.co.uk kolagen adalah protein yang diproduksi oleh sel-sel kita untuk membantu memelihara kulit supaya kulit tetap kencang dan elastis. Perasan lemon bisa digunakan pada bekas jerawat, jika dilakukan dengan rutin, bekas jerawat berangsur-angsur akan hilang. Akan tetapi ada hal yang perlu diingat, jaga kulit anda jangan sampai terkena terik matahari ketika sedang menggunakan air perasan lemon pada wajah. Karena kulit sedang dalam kondisi sensitif. Usahakan untuk menggunakan tabir surya ketika hendak bepergian, anda bisa menggunakan payung.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Lemon


    Membuat Obat Oles Lemon

    Bahan yang diperlukan:
    • Lemon
    • Air bersih

    Petunjuk:
    • Ambil lemon segar dan memeras air nya. Oleskan air perasan ini secara langsung pada bekas luka dengan ujung jari atau kapas, bisa juga dengan menggunakan cutton buds. Biarkan selama 10-20 menit dan segera bilas dengan air. Lakukan sekali sehari selama dua sampai tiga minggu, InSyaaAllah anda akan melihat bekas jerawat pada wajah anda berkurang drastis.
    • Jika kulit anda sangat sensitif, campur air perasan lemon dengan sedikit air bersih, kemudian oleskan pada bekas jerawat.

    Peringatan!!!
    Wikihow.com dalam lamannya menyatakan bahwa cara menghilangkan bekas jerawat dengan lemon bukanlah metode yang direkomendasikan. karena lemon memiliki pH 2, sedangkan pH untuk kulit adalah 4.0- 7.0. Jika air perasan lemon pada wajah dibiarkan terlalu lama, hal ini bisa menyebabkan luka bakar. Lemon mengandung zat kimia yang disebut Bergapten, yang memungkinkan radiasi UV untuk merusak kulit wajah. Jadi, lindungilah wajah anda dari sinar surya setelah menggunakan air perasan lemon. Jangan lupa untuk segera membilas wajah dengan air bersih, karena kandungan asam sitrat dalam lemon bisa membuat kulit menjadi kering. Oh ya, jeruk nipis juga bisa lho digunakan sebagai pengganti lemon.

  1. Madu

    Menggunakan madu merupakan salah satu cara menghilangkan bekas jerawat alami. Hal ini dikarenakan madu mengandung sifat antibakteri dan membantu untuk meredakan dan mengobati peradangan. Gunakan madu murni karena lebih efektif untuk menghilangkan bekas jerawat. Cara menggunakannya bisa dioleskan langsung ke daerah bekas jerawat. Jika anda memiliki kulit yang sensitif, madu merupakan pilihan yang tepat, karena madu tidak menyebabkan iritasi, dan akan melembabkan kulit anda, tidak seperti perawatan lainnya yang menyebabkan kulit menjadi kering. Anda juga bisa mencampur madu dengan bubuk kayu manis.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Madu


    Membuat Obat Oles Madu

    Bahan yang diperlukan:
    • Madu

    Petunjuk:
    • Oleskan madu pada bekas luka dan biarkan semalam. Cuci wajah anda di pagi hari.

  1. Lidah Buaya

    Gel lidah buaya merupakan sumber vitamin yang dapat membantu menyembuhkan kulit dan memudarkan bekas luka. Gel lidah buaya sangat lembut, jadi jangan khawatir kulit anda menjadi rusak hanya karena menggunakan gel lidah buaya. Dan lagi, gel lidah buaya merupakan pelembab alami yang sangat baik. Gel tersebut bisa membantu untuk menjadikan kulit anda lebih lembut dan sehat. Cara menanam lidah buaya terbilang cukup mudah, tanaman ini bisa tumbuh dalam pot tanpa perawatan khusus seperti penggunaan pupuk atau pestisida.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Lidah Buaya


    Membuat Obat Oles Gel Lidah Buaya

    Bahan yang diperlukan:
    • Tanaman Lidah Buaya

    Petunjuk:
    • Ambil Sepotong lidah buaya lalu kupas kulit luarnya yang berwarna hijau dan berduri.
    • Ambil gel dari tanamn tersebut.
    • Oleskan ke wajah dimana bekas jerawat berada.
    • Diamkan selama sekitar setengah jam, kemudian bilas dengan air bersih.
    • Oleskan gel lidah buaya dua kali sehari, InSyaaAllah anda akan melihat hasilnya hanya dalam beberapa hari.
    • Tidak hanya bekas jerawat yang hilang, tetapi juga kulit akan mulai bersinar dan akan semakin kencang.

  1. Minyak Zaitun

    Bisa dikatakan minyak zaitun merupakan herbal yang paling ramah dengan kulit karena mengandung banyak vitamin (A, D, E, C, B1 dan B2), zat besi dan anti-oksidan. Hal ini membuat minyak zaitun memiliki kualitas inflamasi sehingga berguna dalam membantu menghilangkan bekas jerawat.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Minyak Zaitun


    Membuat Obat Oles Gel Minyak Zaitun

    Bahan yang diperlukan:
    • minyak zaitun
    • Air Hangat
    • Kain bersih atau handuk

    Petunjuk:
    • Ambil sedikit minyak zaitun dan pijat lembut wajah anda menggunakan jari tangan. Fokuskan pada bekas jerawat.
    • Pijat selama beberapa menit sampai anda merasakan minyak telah diserap oleh kulit.
    • Sekarang ambil handuk bersih atau kain, rendam ke dalam air hangat.
    • Letakkan handuk atau kain basah hangat pada wajah, biarkan sampai suhu hangatnya hilang.
    • Sekarang bersihkan sisa minyak di wajah menggunakan handuk atau kain tadi. Lakukan dengan lembut penuh perasaan.
    • Setelah 1-2 menit, bilas wajah dengan air biasa.

  1. Baking Soda

    Baking soda terdiri dari kristal natrium bikarbonat yang bisa digunakan untuk pengelupasan kulit dan meminimalkan munculnya bekas jerawat.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Baking Soda


    Membuat Obat Oles Baking Soda

    Bahan yang diperlukan:
    • Baking soda
    • Air mineral

    Petunjuk:
    • Ambil beberapa sendok teh baking soda, campur ke dalam air, aduk terus sampai menjadi pasta.
    • Pijat dengan lembut wajah anda dengan pasta ini, fokus pada bekas jerawat.
    • Setelah memijat selama 1-2 menit, diamkan pasta ada pada wajah selama beberapa menit.
    • Sekarang cuci dengan air hangat.
    • Lakukan proses ini dua kali atau tiga kali seminggu.

    Peringatan!!!
    Wikihow.com dalam lamannya menyatakan bahwa cara menghilangkan jerawat dengan metode ini tidak direkomendasikan. PH baking soda adalah 7.0, yang jauh terlalu berbeda untuk pH kulit. PH kulit maksimal antara 4,7 dan 5,5. Dengan meningkatkan pH ke tingkat yang tidak sesuai dengan pH kulit, jerawat justru akan bertahan lebih lama dan menyebabkan infeksi dan peradangan. Oleh karena itu jangan di oleskan terlalu lama pada wajah.

  1. Kentang

    Jika anda sabar melakukan perawatan dengan kentang, InSyaaAllah cara ini akan menjadi cara yang efektif dalam menghilangkan bekas jerawat alami. Kentang kaya akan Vitamin dan mineral yang sangat bagus untuk kesehatan kulit dan proses penyembuhan. Gunakan kentang mentah sebagai cara menghilangkan bekas jerawat alami.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Kentang


    Membuat Obat Oles Kentang

    Bahan yang diperlukan:
    • Kentang Segar

    Petunjuk:
    • Ambil kentang dan potong menjadi irisan bulat.
    • Ambil sepotong dan gosokkan dengan lembut di wajah anda dengan gerakan melingkar.
    • Terus lakukan ini sampai anda rasakan irisan kentang sudah kering.
    • Ambil potongan lainnya dan lakukan hal yang sama.
    • Ulangi cara ini selama sekitar 15-20 menit.
    • Sekarang diamkan wajah sehingga olesan kentang diserap oleh kulit anda.
    • Sekarang cuci dengan ai bersih.
    • Gunakan pelembab yang cocok dengan kulit anda.
    • Lakukan pijatan kentang mentah ini 3-4 kali seminggu selama setidaknya 1-2 bulan tergantung pada intensitas bekas jerawat anda. Lakukanlah dengan penuh kesabaran.

  1. Tomat

    Seperti halnya kentang, tomat juga berguna untuk membantu masalah bekas jerawat anda.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Tomat


    Membuat Obat Oles Tomat

    Bahan yang diperlukan:
    • Tomat Segar

    Petunjuk:
    • Ambil tomat yang sudah matang lalu potong menjadi beberapa bagian.
    • Hancurkan potongan-potongan tadi sampai halus.
    • Oleskan pada wajah dan biarkan selama 15-20 menit.
    • Cuci wajah anda.
    • Ulangi cara ini setiap hari untuk satu atau dua minggu.

  1. Mentimun

    Mentimun adalah herbal yang populer digunakan untuk perawatan wajah. Mentimun merupakan pelembab alami yang efektif, mentimun juga mengandung vitamin A, vitamin C, dan magnesium yang secara keseluruhan bagus untuk kulit anda.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Mentimun


    Membuat Obat Oles Mentimun

    Bahan yang diperlukan:
    • Mentimun Segar

    Petunjuk:
    • Ambil 1 buah mentimun segar, iris tipis-tipis hingga membentuk lingkaran.
    • Tempelkan pada bekas jerawat, diamkan sekitar 30 menit.
    • Buang irisan mentimun tadi lalu bilas wajah dengan air bersih.

  1. Es Batu

    Menggunakan es batu. Es adalah obat yang sangat sederhana yang dapat membantu memudarkan bekas jerawat.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Es Batu


    Membuat Obat kompress Es Batu

    Bahan yang diperlukan:
    • Es Batu
    • Handuk atau kain bersih

    Petunjuk:
    • Ambil beberapa pecahan es batu.
    • Bungkus pecahan es batu menggunakan handuk atau kain bersih.
    • Kompres pada area bekas jerawat.
    • Diamkan sekitar 2 menit, sampai anda merasakan kulit anda mati rasa.

    Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Alami


    Kombinasi 1

    Bahan yang diperlukan:
    • Lemon - 1-2
    • Madu - 1 sdt

    Petunjuk:
    • Peras lemon untuk mengambil dalam mangkuk.
    • Tambahkan madu kemudian aduk sampai rata.
    • Celupkan kapas atau cutton buds dalam campuran ini.
    • Sekarang oleskan campuran ini ke seluruh wajah atau pada area bekas jerawat menggunakan kapas atau cutton buds tadi.
    • Biarkan selama sekitar 10 -15 menit.
    • Bilas dengan air bersih kemudian keringkan.
    • Lakukan ini setiap hari setidaknya selama 2-3 minggu.

    Kombinasi 2

    Bahan yang diperlukan:
    • Air perasan lemon - 1 sdm
    • Madu - 1 sdm
    • Minyak almond - 1 sdm
    • Susu - 2 sdm

    Petunjuk:
    • Campur semua bahan diatas, aduk sampai rata, kemudian oleskan pada bekas luka sekali sehari selama sekitar 7-10 hari. InSyaaAllah anda akan melihat perubahannya.

    Kombinasi 3

    Bahan yang diperlukan:
    • Tomat
    • Mentimun
    • Alpukat

    Petunjuk:
    • Kupas tomat, ambil bijinya.
    • Parut mentimun dan alpukat kemudian peras dan ambil airnya.
    • Campurkan aduk sampai rata.
    • Oleskan pada wajah anda.
    • Biarkan selama 15-20 menit.
    • Cuci bersih dengan air bersih.

Setelah membaca 9 cara menghilangkan jerawat secara alami, sekarang anda bebas memilih cara mana yang akan anda terapkan. Memang menggunakan cara alami lumayan ribet dan membutuhkan kesabaran. Soalnya, selain kita harus meracik formula obat herbal seperti di atas, cara ini bukanlah cara instan. Bisa memakan waktu selama beberapa hari, beberapa minggu, bahkan bulan. Namun kelebihan dari cara alami ini adalah resiko yang hampir tidak ada. Ikuti petunjuk di atas supaya kulit anda tetap aman, bukan malah sebaliknya membuat kulit wajah semakin rusak. Oh ya jangan lupa share artikel ini dengan klik tombol share di bawah. Semoga bermanfaat ya buat anda.

Artikel ini bersambung ke cara menghilangkan bekas jerawat dengan produk kecantikan.

Referensi:
http://www.rapidhomeremedies.com/7-top-remedies-remove-acne-scars.html
http://www.naturallivingideas.com/10-super-clever-natural-ways-to-remove-acne-scars/
http://www.wikihow.com/Get-Rid-of-Acne-Scars-Fast

Ditulis Oleh : omahobatherbal.blogspot.com

Judul: Kupas Tuntas!!! Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami
Deskripsi: Jerawat bisa menjadi hal yang menyakitkan dan memalukan, bekas jerawat itu meninggalkan bekas yang sangat tidak menyenangkan. Sebagian besa...
Label:

:: Terima Kasih! ::

0 Response to "Kupas Tuntas!!! Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami"

Posting Komentar